Cat s61

5 Smartphone Outdoor Tahan Banting Terbaik

Kamu yang suka traveling atau bekerja di medan yang berat tentu membutuhkan smartphone yang tahan banting. Smartphone ini haruslah tahan terhadap air, debu, bahkan terhadap benturan yang mungkin terjadi sepanjang perjalanan.

Nah, untuk kamu yang mencari hp super kuat yang tahan lama, baca dulu, yuk, rekomendasi smartphone tahan banting terbaik tahun ini dari DiskonPeta!

 
  • Cat S61

Pilihan Kami
Cat S61
  • Tipe Display: 5.20 Inch 1080x1920 pixels
  • OS: Android 8.0
  • Prosesor: 2.2GHz octa-core, Snapdragon 630
  • Memori / RAM: 64GB / 4GB
  • Kamera: Rear camera 16-megapixel, Front camera 8-megapixel
  • Kapasitas Baterai: 4500 mAH

Cat S61 bisa dibilang merupakan smartphone tahan banting terbaik yang ada di pasaran saat ini. Rangka ponsel dirancang menggunakan karet dan polycarbonate yang mampu melindungi ponsel dari benturan. Ditambah lagi, bagian bingkai ponsel pun dibuat dari logam untuk menambah kekuatannya.

Ponsel ini merupakan satu-satunya yang memiliki rating IP 69, bahkan ponsel ini tahan terhadap tekanan air yang sangat tinggi. IP atau International Protection sendiri merupakan ukuran ketahanan alat terhadap lingkungan.

Tak hanya itu, Cat S61 pun dilengkapi dengan mesin pacu yang mumpuni sehingga bisa mendukung aktivitasmu saat bepergian. Selain itu, ponsel ini juga memiliki sejumlah sensor yang bisa membantumu selama traveling, misalnya saja sensor untuk mengecek kualitas air dalam ruangan.

Sejalan lurus dengan kualitas yang dimilikinya, ponsel ini tentunya hadir dengan harga yang cukup mahal bila dibanding ponsel tahan banting lainnya.

  • AGM X2

Terpopuler
AGM X2
  • Tipe Display: Layar 5.5inch AMOLED, Gorilla Glass
  • OS: Android' 7.1
  • Prosesor: Qualcomm MSM8976SG Octa Core
  • Memori / RAM: 64GB / 6GB
  • Kamera: 16M Front Camera Samsung S5K3P3, 12M+12M Dual Rear Camera Sony IMX386
  • Kapasitas Baterai: 6000mAh

AGM X2 didesain agar mampu bertahan dalam medan yang berat sekalipun. Hal tersebut terlihat dari tampilan body-nya. Ponsel ini dirancang menggunakan material yang sangat kuat. Bahkan, bagian depan dan belakang ponsel juga terdapat patch dari karet agar hp tidak licin dan kamu bisa lebih mantap saat menggenggamnya.

Biasanya, ponsel yang tahan banting memiliki dapur pacu yang biasa-biasa saja. Tapi, lain halnya dengan AGM X2. Ponsel ini hadir dengan mesin yang kencang. Kamu pun bisa menambah kapasitas penyimpanannya. Bahkan, ponsel ini juga memiliki kapasitas baterai yang sangat besar.

AGM X2 juga hadir dengan kamera ganda yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi. Meskipun ponsel ini memiliki harga yang cukup mahal, dengan keunggulan tersebut sepertinya membuat AGM X2 cukup diminati untuk menjadi ‘teman’ traveling yang tangguh dan tahan lama.

  • Doogee S60

Bagus Juga
Doogee S60
  • Tipe Display: 5.2 Inch
  • OS: Android 7.0
  • Prosesor: Helio P25 Octa-Core
  • Memori/RAM: 32GB / 4GB
  • Kamera: 8MP
  • Kapasitas Baterai: 5580mah

Doogee S60 hadir dengan desain yang gahar. Kesan ini didukung juga dengan penggunaan material metal untuk body dan Corning Gorilla Glass 5 untuk melindungi layar smartphone dari goresan.

Selain tahan air dan debu, Doogee S60 juga memiliki kinerja yang cukup bertenaga. Apalagi, ponsel ini juga dilengkapi dengan berbagai sensor yang berguna saat melakukan perjalanan, seperti barometer dan sound level meter. Kapasitas baterainya pun sangat besar sehingga kamu tidak perlu khawatir saat melakukan perjalanan dalam waktu yang lama.

Tak hanya itu, ponsel ini juga memiliki kualitas kamera yang baik, lengkap dengan fitur Optical Image Stabilization untuk meminimalisir gambar blur. Meskipun tampilan ponsel ini kurang menarik dan berat, namun ponsel ini hadir dengan harga yang relatif murah untuk ukuran hp tahan banting dengan spesifikasi terbaik.

  • Ulefone Armor 2

Pilihan Alternatif
Ulefone Armor 2
  • Tipe Display: 5.0 inch
  • OS: Android 7.0
  • Prosesor: Helio P25 Octa Core
  • Memori/RAM: 64GB / 6GB
  • Kamera: 8 MP
  • Kapasitas Baterai: 4700mAh

Ulefone Armor 2 tak hanya memiliki body yang tangguh, namun juga performa yang kencang. Jadi, ponsel ini pun dapat berjalan lancar saat digunakan untuk memainkan game. Selain itu kameranya pun memiliki kualitas yang baik.

Tak hanya itu, hp yang satu ini juga tidak hadir dengan bloatware, sehingga kapasitas memori hp pun tidak terkuras. Ditambah lagi, Ulefone Armor 2 sudah hadir dengan fitur NFC untuk mendukung pembayaran nirkabel yang akan memudahkanmu saat bepergian.Sayangnya, ponsel ini tidak memiliki jack untuk headset dan kapasitas baterainya pun lebih kecil dibanding hp di kelasnya. Meskipun demikian, ponsel ini hadir dengan harga terjangkau yang tak akan menguras tabunganmu.

  • Blackview BV7000 Pro

Bagus Juga
Blackview BV7000 Pro
  • Tipe Display: 5,0 inci IPS LCD
  • OS: Android
  • Prosesor: Mediatek
  • Memori/RAM: 64GB / 4GB
  • Kamera: 13 MP , Autofocus, LED Flash
  • Kapasitas Baterai: Li lon 3500 mAh ( Non Removable )

Satu lagi hp tahan banting terbaik yang perlu kamu pertimbangkan: Blackview BV7000 Pro. Ponsel ini hadir dengan rangka yang cukup gahar. Meski body ponsel ini kuat, namun bobotnya sangatlah ringan sehingga nyaman saat digenggam.

Tak hanya itu, hp ini juga tahan terhadap air. Tampilan layarnya pun cukup jernih dan jelas, begitu juga dengan kualitas foto yang dihasilkan oleh kamera ponsel. Hanya saja, hp ini masih menggunakan prosesor versi lama.

Selain itu, kualitas suara yang dihasilkan pun biasa saja. Namun, meski hadir dengan sejumlah kekurangan tersebut, ponsel ini hadir dengan harga yang ramah di kantong.

Sudah tahu smartphone tahan banting yang ingin kamu miliki? Segera dapatkan sekarang di toko online favoritmu dan bersiaplah untuk memulai petualangan seru bersama hp barumu!

 

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *